Senin, 22 Juli 2013

Deteksi Dini, Tumbuh Kembang Optimal

Seminar Kesehatan Keluarga
Deteksi Dini, Tumbuh Kembang Optimal

Memiliki anak dengan tumbuh kembang yang optimal adalah dambaan setiap orang tua.Untuk mewujudkannya tentu saja orang tua harus selalu memperhatikan,mengawasi, dan merawat anak secara seksama. Proses tumbuh kembang anak dapat berlangsung secara alamiah,tetapi proses tersebut sangat tergantung kepada orang dewasa atau orang tua. 
Periode penting dalam tumbuh kembang anak adalah masa balita. Karena pada masa ini pertumbuhan dasar akan mempengaruhi dan menentukan perkembangan anak selanjutnya. Pada masa balita ini perkembangan kemampuan berbahasa, kreativitas, kesadaran sosial, emosional, dan intelegensia berjalan sangat cepat dan merupakan landasan perkembangan berikutnya. Perkembangan moral serta dasar-dasar kepribadian juga dibentuk padamasa ini. Pada masa periode kritis ini, diperlukan rangsangan atau stimulasi yang berguna agar potensinya berkembang.
Perkembangan anak akan optimal bila interaksi diusahakan sesuai dengan kebutuhan anak pada berbagai tahap perkembangannya, bahkan sejak bayi masih dalam kandungan.
Untuk bisa merawat dan membesarkan anak secara maksimal tentu kita perlu mengetahui banyak hal yang berkaitan dengan anak itu sendiri, yang pada gilirannya akan menjadi bekal yang sangat berharga bagi kita dalam merawat dan membesarkan buah hati kita.
SMART Academy bekerja sama dengan Bioactivist Jogja pada hari Sabtu, 03 Agustus 2013 akan mengadakan seminar kesehatan keluarga “Deteksi Dini, Tumbuh Kembang Optimal”. Dalam seminar ini akan di paparkan tentang anak dan permasalahannya serta peran deteksi awal untuk mengetahui tumbuh kembang serta deteksi dini terhadap kesehatan anak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar